Selama Maret 2022, TPK Hotel Bintang Sebesar 54,80 Persen; Jumlah Penumpang Angkutan Udara dan Angkutan Laut Masing-masing Tercatat Sebesar 80.287 Orang dan 6.654 Orang - Badan Pusat Statistik Kabupaten Banggai

Kunjungi Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Banggai pukul 08.00-15.30 WITA (setiap hari kerja).

Sampaikan laporan (Pengaduan, Aspirasi, dan Permintaan Informasi) anda melalui LAPOR.GO.ID

Bantu kami meningkatkan kualitas pelayanan kami dengan mengisi survei singkat melalui link: s.bps.go.id/skdbanggai2025

Selama Maret 2022, TPK Hotel Bintang Sebesar 54,80 Persen; Jumlah Penumpang Angkutan Udara dan Angkutan Laut Masing-masing Tercatat Sebesar 80.287 Orang dan 6.654 Orang

Selama Maret 2022, TPK Hotel Bintang Sebesar 54,80 Persen; Jumlah Penumpang Angkutan Udara dan Angkutan Laut Masing-masing Tercatat Sebesar 80.287 Orang dan 6.654 OrangUnduh Berita Resmi Statistik
Tanggal Rilis : 31 Mei 2022
Ukuran File : 2.68 MB

Abstraksi

A. Perkembangan Tingkat Penggunaan Sarana Akomodasi

  • Jumlah tamu yang menginap di hotel bintang tercatat 14.007 orang terdiri dari 13.993 orang tamu domestik dan 14 orang tamu asing.
  • TPK hotel bintang sebesar 54,80 persen, mengalami peningkatan dibandingkan Februari 2022 sebesar 8,83 persen poin.
  • Tingkat Penghunian Tempat Tidur (TPTT) hotel bintang sebesar 56,78 persen, naik 3,95 persen poin dibandingkan Februari 2022 yang sebesar 52,83 persen.
  • Rata-rata Lama Tamu Menginap (RLTM) hotel bintang sebesar 2,04 hari atau mengalami peningkatan dibandingkan bulan Februari 2022 sebesar 0,11 poin.

B. Perkembangan Transportasi

  • Jumlah aktivitas penumpang melalui bandar udara di Sulawesi Tengah selama Maret 2022 tercatat 80.287 orang atau naik 24,34 persen dibandingkan Februari 2022.
  • Volume barang yang dibongkar melalui bandar udara tercatat 1.083,60 ton atau naik sebesar 11,93 persen, sementara itu barang yang dimuat tercatat 524,42 ton atau naik sebesar 19,90 persen dibandingkan Februari 2022.
  • Jumlah aktivitas penumpang melalui pelabuhan diusahakan tercatat 6.654 orang.
  • Volume barang yang dibongkar dan dimuat melalui pelabuhan diusahakan masing-masing mencapai 63.788 ton dan 10.337 ton.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Banggai (Statistics Indonesia Banggai Regency)Jl. S. Parman Nomor 27 Luwuk

Sulawesi Tengah

94711. Telp (62-461) 21336 Mailbox : bps7202@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik